Indonesia memiliki teknologi yang berkembang dengan cepat setiap tahun yang dapat mempermudahkan aktivitas manusia dalam kehidupan sehari-hari. Toko online merupakan proses pembelian barang atau jasa dari mereka yang menjual barang atau jasa melalui internet di mana antara penjual dan pembeli tidak bertemu atau melakukan kontak fisik di mana barang yang jual ditawarkan melalui tampilan dengan gambar di situs web atau toko virtual. Nyonya Walet merupakan salah satu brand memasarkan produk minuman sarang burung walet yang berdiri pada bulan Mei 2020 saat Indonesia dilanda pandemi COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan aktivitas komunikasi pemasaran digital melalui social media marketing brand Nyonya Walet dalam membangun brand image. Teori yang digunakan sebagai acuan adalah komunikasi pemasaran, Integrated Marketing Communication (IMC), Media Baru, Komunikasi Pemasaran Digital, Social Media Marketing, dan Brand Image. Peneliti mengumpulkan data dengan melakukan wawancara dengan owner dan pelaksana aktivitas komunikasi pemasaran digital brand Nyonya Walet serta tiga konsumen (informan) yang berlangganan membeli produk Nyonya Walet dan mengikuti akun Instagram @nyonyawalet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa social media marketing seperti Instagram berperan dalam membentuk brand image yakni melalui konten yang dipublikasikan melalui Instagram, segi pelayanan yang diberikan, dan harga produk yang dipasarkan. |