Kualitas pelayanan merupakan hal yang sangat penting bagi suatu bank dalam menyiasati persaingan antar bank yang semakin ketat dewasa ini. Untuk meningkatkan kualitas pelayanan terhadap nasabah, maka disusun dan dievaluasi indeks kepuasan konsumen pada BER cabang Jalan Kopi dengan metode penelitian deskriptif-kualitatif. Analisa data menggunakan metode Analisa Tingkat Kepentingan dan Kinerja Kepuasan Pelangg an. Hasil penelitian di BER cabang Jalan Kopi menunjukkan indeks kepuasan konsumen yang dicapai jug a cukup baik. Disarankan: a) agar pengukuran indeks kepuasan konsumen dapat dilakukan secara periodik untuk mengevaluasi tingkat pelayanan bank tersebut b) dilakukan sosialisasi kepada para karyawan BER agar mampu meningkatkan pelayanan. |