Dalam beberapa tahun belakangan ini timbul tren dalam bidang pendidikan yaitu menyekolahkan anaknya di sekolah internasional (international school) atau national plus school salah satunya Singapore Indonesian School adalah sekolah national plus yang berada dalam satu yayasan dengan Singapore International School. Apa yang menjadi pertimbangan konsumen dalam memilih lembaga pendidikan Singapore Indonesian School. Bagaimana pendapat masyarakat tentang penggunaan Bahasa Inggris dan Bahasa Asing lainnya dalam kehidupan sehari-hari. Apa yang diharapkan konsumen dari Singapore Indonesian School. Penelitian ini bersifat analitik deskriptif dengan survei yang mengambil sampel secara random, dan diuji secara skala evaluasi (rating scale). Dari perhitungan Overall Mean Score, konsumen berpendapat beberapa fasilitas SIS-KG berada di rentang baik dan sangat baik yaitu kualitas pengajar, kenyamanan ruang kelas, fasilitas penunjang belajar impor, kualitas Bahasa Mandarin dan keamanan sekolah. Kualitas taman bermain dan lokasi sekolah dianggap biasa. Satu hal kurang baik adalah uang sekolah yang masih dianggap cukup mahal. |