Akibat adanya persaingan di pasar mobil/ kendaraan yang semakin ketat, perusahaan dituntut untuk mempertahankan dan mengembangkan usahanya. Untuk itu perusahaan harus dapat mengetahui secara pasti akan kebutuhan dan selera konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tanggapan konsumen terhadap produk Toyota New Kijang LGX 2400 cc Diesel. Teknik analisis yang digunakan adalah Skala Likert yang kemudian dilanjutkan dengan Diagram Kartesius. Diagram ini untuk mengetahui tingkat kepentingan konsumen dan tingkat kinerja perusahaan mobil Toyota New Kijang LGX 2400 cc Diesel. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukan bahwa variabel-variabel seperti dimensi model (Eksterior dan Interior), Kemudahan Perawatan produk, Sparepart (Harga Sparepart dan Kemudahan Memperoleh Sparepart), Konsumsi Bahan Bakar Mesin (BBM), Daya Tahan Produk dan Nilai Jual Kembali merupakan faktor penting bagi persepsi konsumen dalam keputusan membeli serta menggunakan suatu produk, yang paling penting adala h PT. Toyota Astra Motor sebagai perusahaan yang telah sukses, senantiasa harus tetap mempertahankan motto : Kijang Memang Tiada Duanya, agar konsumen selalu percaya dan tetap menggunakan produk yang dihasilkan Toyota. |