Anda belum login :: 22 Jul 2025 13:17 WIB
Detail Koleksi
Artikel Klasifikasi UKM Berdasarkan Tingkat Kesiapan Teknologi Menggunakan Algoritma K-Means  
Oleh: Kadar, Jimmy Abdel ; Napitupulu, Darmawan ; Jati, Rahmi Kartika
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Jurnal Penelitian Pos dan Informatika vol. 7 no. 2 (Des. 2017), halaman 97-108.
Topik: UKM; TRI; K-Means; Klasifikasi; TIK.
Fulltext: 124-628-1-PB_Ros.pdf (357,29KB)
Isi artikelPotensi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dapat mendorong peran strategis Usaha Kecil Menengah (UKM) sebagai penggerak ekonomi yang nyata. Namun, pemanfaatan TIK di UKM masih rendah khususnya di Kota Tangerang Selatan yang menjadi basis objek penelitian. Penelitian ini bertujuan memetakan kelompok UKM berdasarkan tingkat kesiapan pemanfaatan TIK. Pengumpulan data menggunakan metode survei berbasis kuesioner, yang terdiri dari pernyataan-pernyataan untuk menilai tingkat kesiapan teknologi UKM dengan persepsi kesiapan pemanfaatan TIK. Model kesiapan teknologi dikenal dengan Technology Readiness Index (TRI). Sebanyak 250 kuesioner telah didistribusikan ke UKM sebagai responden dan yang kembali sebanyak 107. Setelah dilakukan uji reliabilitas, data primer ditabulasi dan dianalisis menggunakan SPSS dengan algoritma K-Means untuk klasifikasi kesiapan UKM. Hasil penelitian menunjukkan klasifikasi pionir 19.62%, skeptis 30.84%, penjelajah 20.56%, lamban 18.69%, dan paranoid 10.28%. Tipe penjelajah merupakan tipe UKM yang paling siap dalam memanfaatkan TIK. Tipe penjelajah ini selanjutnya dipilih menjadi pilot study pengembangan TIK di UKM di Kota Tangerang Selatan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)