Anda belum login :: 22 Apr 2025 14:47 WIB
Detail
ArtikelStudi komparatif tipologis antara diftong dalam bahasa Indonesia, bahasa Malaysia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris  
Oleh: Nurhadi, Taufik
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: KOLITA 15 : Konferensi Linguistik Tahunan Atma Jaya Kelima Belas, page 535-539.
Topik: komparasi tipologis; diftong; bentuk; jenis
Fulltext: 535 Taufik Nurhadi - OK.pdf (373.11KB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKBB
    • Nomor Panggil: 406 KLA 15
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 1)
    • Tandon: 1
   Reserve Lihat Detail Induk
Isi artikelStudi bahasa ini merupakan studi deskriptif komparatif antara fitur diftong bahasa Indonesia, bahasa Malaysia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris. Tujuannya adalah untuk memperoleh gambaran dan penjelasan tentang persamaan dan perbedaan antara fitur diftong bahasa Indonesia, bahasa Malaysia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris. Studi bahasa ini dapat dikategorikan sebagai penelitian kualitatif. Sumber data diperoleh dari Yutube yang beripa dialog bahasa Indonesia, bahasa Malaysia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris sebagai data primer. Selain itu, data penelitian ini juga menggunakan data sekunder yang diperoleh dari penelitian terdahulu. Untuk memperoleh data digunakan metode simak. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dasar yang berupa teknik sadap dan teknik lanjuitan yang berupa SBLC, dan teknik catat. Dalam kaitannya dengan analisis data, penelitian ini menggunakan metode constant comparative analysis dengan teknik: dividing-key-factors technique, equalizing technique, differentiating technique, dan equalizing the main point technique. Hasil temuannya adalah sebagai berikut. Diftong bahasa Indonesia dan bahasa Malaysia memiliki bentuk yang sama, yakni [aI], [oi], dan [aU]. Jenis diftong kedua bahasa itu berupa diftong naik-menutup maju dan diftong naik-menutup-mundur. Diftong bahasa Jawa lebih bervariaasi daripada diftong bahasa Indonesia dan bahasa Malaysia karena memiliki 5 bentuk diftong, yakni [ui], [ua], [ue], [u?], dan [u?] dan 4 jenis diftong, yakni diftong naik-menutup-maju, turun-membuka-maju, turun-membuka-mundur, dan turun-membuka-memusat. Bahasa Inggris memiliki diftong paling variatif baik dilihat dari segi bentuk maupun jenisnya. Diftong bahasa Inggris memiliki 9 bentuk, yakni: [ai], [?i], [oU], [eI], [aU], [??], [e?], [i?], dan [u?] dan 4 jenis diftong, yakni diftong naik-menutup-maju, diftong naik-menutup-mundur, diftong naik-menutup-memusat, dan diftong turun-membuka-memusat. Meskipun berdasarkan jumlah jenis sama dengan diftong bahasa Jawa, berdasarkan distribusi keempat jenisnya dalam pemakaain kesembilan jenis, bahasa Inggris memiliki frekuensi dan ragam pemakaian paling tinggi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)