Anda belum login :: 16 Apr 2025 11:16 WIB
Detail
ArtikelMetode Fadhli Fame Laner untuk alat 3d laser scanner  
Oleh: Lubis, Fadhli Umar
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: Prosiding Seminar Nasional Cendekiawan diadakan di Universitas Trisakti, Jakarta, 1 Oktober 2015 : Buku 1, page 1-7.
Topik: 3D; Laser; Reverse; Scanner; Triangulation.
Fulltext: 203477 - Buku 1 - p 354-360.pdf (225.56KB)
Isi artikel3D laser scanner yang akan di gunakan pada penelitian ini merupakan alat hasil rancang bangun mahasiswa Jurusan Teknik Mesin 2007. Alat ini sudah divalidasi dan digunakan pada beberapa penelitian. Penyempurnaan pada alat 3D Laser Scanner tersebut masih terus dilakukan terutama dalam ketelitian geometri model 3D yang dihasilkan dan waktu yang diperlukan dalam proses pengolahan data hasil pemindaiannya. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan hasil yang di peroleh dari proses pemindaian agar memiliki hasil yang maksimal serta memiliki waktu pemrosesan yang cepat. Pada penelitian yang dilakukan, terdapat beberapa perbedaan dengan metode terdahulu yaitu penggunaan Visual Basic, software pendukung, peletakkan kamera dan laser serta setting kamera. Berdasarkan hasil penelitian, hasil akhir dari pemindaian menunjukkan ukuran benda uji memiliki penyimpangan lebih kecil yaitu sebesar 8.12% untuk tinggi, 0.8% untuk lebar dan 19.3% untuk leher, dibandingkan penelitian terdahulu sebesar 61.09% untuk tinggi, 51.8% untuk lebar dan 40.75% untuk leher. Untuk waktu proses pemindaian, terdapat penyingkatan waktu yang sangat jauh di banding dengan penelitian sebelumnya, yaitu waktu yang di perlukan selama 1 menit 56 detik, sedangkan pada penelitian terdahulu membutuhkan waktu 1 jam 41 menit 37 detik.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)