Anda belum login :: 07 May 2025 07:15 WIB
Detail
ArtikelDr. H. Hasan Abdul Rozak SH, CN, MM: Tak Pernah Mimpi Jadi Rektor  
Oleh: Tim Redaksi Majalah Kampus Indonesia (Editor)
Jenis: Article from Bulletin/Magazine - ilmiah lokal
Dalam koleksi: Kampus Indonesia: Pemerhati Prestasi Pendidikan Tinggi no. 04 (Jul. 2015), page 54-55.
Topik: H. Hasan Abdul Rozak; UNISBANK
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: KK33
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Isi artikelMelewati masa kecil di Kudus, Dr. H. Hasan Abdul Rozak SH, CN, MM tentu tak pernah membayangkan akan menjadi pimpinan sebuah Universitas cukup ternama di Semarang. Pria kelahiran Kudus lima puluh satu tahun yang lalu itu mungkin mimpi menjadi Rektor Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang saja tidak akan berani. Tetapi liku-liku perjalanan hidup manusia dan takdir Tuhan sering tidak terduga. "Saya harus bekerja keras untuk memajukan dan mengembangkan Unisbank. Amanat yang dibebankan di pundak saya tidak main-main. Saya harus menjalankannya dengan penuh rasa tanggung jawab," katanya. Penampilan Hasan sederhana dan sikapnya yang bersahaja. Orang pun sering tidak menduga bahwa dia seorang rektor, la pun ramah dan hangat, sehingga membuat lawan bicaranya betah berlama-lama diskusi bersamanya. Berkat kedisiplinan dan sikap tanggung jawab terhadap tugas-tugas yang diembannya selama ini, akhirnya berbuah manis. Selain menjadi Rektor Unisbank Semarang, masih banyak jabatan yang melekat berada di pundaknya. Seperti Ketua Asosiasi Dosen Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jawa Tengah, Wakil Ketua Dewan Pariwisata Indonesia Jawa Tengah dan sebagai Komite Tetap Pengembangan Pariwisata Kadin Kota Semarang. Bukan hanya itu. Alumnus Magister Manajemen Undip (2000) ini juga menjabat sebagai Ketua Bidang Pengembangan Kurikulum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Himpunan Lembaga Pendidikan Tinggi Pariwisata Indonesia, Ketua Bidang Advokasi Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia Jawa Tengah.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)