Anda belum login :: 18 Apr 2025 04:00 WIB
Detail
ArtikelModel Pembelajaran Berbasis Masalah dan Pertanyaan Socratik Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa  
Oleh: Redhana, I Wayan
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Cakrawala pendidikan vol. 31 no. 3 (Nov. 2012), page 351-365.
Topik: pembelajaran berbasis masalah; pertanyaan Socratik; berpikir kritis
Fulltext: 1136-3488-1-PB_Ros.pdf (228.93KB)
Isi artikelModel Pembelajaran Berbasis Masalah dan Pertanyaan Socratik untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas model pembelajaran berbasis masalah dan pertanyaan Socratic untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran IPA di SMP. Penelitian kuasi eksperimental ini menggunakan nonequivalent control group design, dengan melibatkan 273 siswa dari empat SMP di Buleleng, Bali. Dua kelas diambil dari masing-masing sekolah, satu kelas sebagai kelompok kontrol yang diajar dengan model pembelajaran langsung, dan satu kelas sebagai kelompok eksperimen yang diajar dengan model pembelajaran berbasis masalah dan pertanyaan Sokratik. Data dianalisi dengan menggunakan Ancova pada taraf signifikansi 5%. Temuan penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran berbasis masalah dan pertanyaan Sokratik lebih efektif jika dibanding dengan model pembelajaran langsung untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)