Anda belum login :: 25 Apr 2025 08:27 WIB
Detail
ArtikelDehidrasi Bioetanol Menggunakan Zeolit Alam Termodifikasi  
Oleh: Khaidir ; Setyaningsih, Dwi ; Haerudin, Hery
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI - non-atma jaya
Dalam koleksi: Jurnal Teknologi Industri Pertanian vol. 22 no. 01 (Apr. 2012), page 66-72.
Topik: bioetanol; zeolit termodifikasi; dehidrasi bioetanol; bioethanol; modified zeolites; bioethanol dehydration
Fulltext: JJ1596622012012.pdf (445.62KB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: JJ159
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Isi artikelProses dehidrasi bioetanol dilakukan menggunakan zeolit alam termodifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan kondisi proses dehidrasi bioetanol terbaik pada masing-masing sampel zeolit dan mengetahui besarnya persentase kenaikan kadar bioetanol menggunakan zeolit alam hasil modifikasi. Proses dehidrasi dilakukan menggunakan metode perendaman (adsorpsi). Kandungan bioetanol meningkat setelah proses adsorpsi pada semua sampel zeolit. Persentase kenaikan kadar bioetanol menggunakan ZAM1 dan ZAM4 pada dehidrasi bioetanol 90% berturut-turut adalah 1,22% dan 1,38%, sedangkan pada bioetanol 95% adalah sebesar 1,27% dan 1,08%. Sementara itu besarnya peningkatan kadar bioetanol menggunakan zeolit alam murni pada bioetanol 90% dan 95% berturut-turut adalah 0,62% dan 0,72%. Secara umum terjadi peningkatan kadar bioetanol setelah proses adsorpsi untuk semua sampel zeolit yang digunakan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)