Produk merupakan elemen pertama dan penting dalam bauran pemasaran. Agar produk yang dihasilkan oleh perusahaan dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan para pelanggan serta terciptanya kepuasan dan kepercayaan terhadap produk, maka perusahaan berusaha untuk membuat suatu produk yang dapat memenuhi kriteria tersebut, diantaranya melalui kebijaksanaan strategi pengembangan produk. PT Ciptasejati Bina Mandiri (PT CBM) sebagai salah satu produsen komputer yang cukup kompetitif dengan produk pesaing telah mampu menyediakan komputer dengan berbagai tipe, untuk memenuhi permintaan terhadap komputer yang sesuai dengan trend dan perkembangan teknologi informasi. Keputusan perusahaan untuk mengantisipasi persaingan adalah dengan melakukan kegiatan pengembangan produk. Perusahaan mulai memperbaiki penampilan produknya, meningkatkan ciri produk, serta meningkatkan kualitas produknya. Untuk memberikan uraian dan analisis mengenai langkah-langkah perusahaan didalam meningkatkan volume penjualan produk melalui kebijaksanaan strategi pengembangan produk, penulis mengadakan penelitian secara langsung ke perusahaan. Disamping itu penulis juga melakukan studi kepustakaan dari berbagai buku dan literatur-literatur yang berhubungan dengan topik ini. Penulis mengharapkan bahwa semuanya ini akan menjadi berguna dan bermanfaat bagi para pembaca untuk lebih mengetahui dan menambah wawasan tentang pengembangan dan desain produk baru, terutama didalam perkembangan infrastruktur teknologi informasi khususnya komputer. |