Anda belum login :: 21 Apr 2025 09:04 WIB
Detail
ArtikelUSULAN PERBAIKAN STORE IMAGE CAFE X BERKAITAN DENGAN STORE ENVIRONMENT  
Oleh: Alfian ; Tesavrita, Ceicalia ; Ismail, Norman Rudolf
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: Prosiding Seminar Nasional Teknologi Industri (SNTI) ke-IV: Inovasi Teknologi Ramah Lingkungan untuk Penguatan Daya Saing Industri di Jakarta, 4-5 Juni 2014 - Buku I, page 047: 1-6.
Topik: Store image; Store environment; Cafe
Fulltext: 047 1-6.pdf (148.81KB)
Isi artikelPenelitian ini bertujuan memberikan usulan perbaikan faktor store environment pada sebuah cafe di kota Bandung untuk meningkatkan store image cafe tersebut. Terdapat model hubungan antara store enviroment dan store image yang diperoleh dari penelitian sebelumnya. Berdasarkan model ini terdapat 3 faktor store environment yaitu ambient, design, dan social yang mempengaruhi store image secara tidak langsung melalui konstruk merchandise dan service quality. Model yang akan digunakan pada penelitian ini diadaptasi dari model yang telah diterapkan sebelumnya di sebuah toko. Perbedaan objek penelitian pada model yang telah dikembangkan sebelumnya menyebabkan perlunya penyesuaian model dengan objek yang baru yaitu cafe. Penyesuaian model dilakukan pada atribut-atribut pengukuran setiap faktor yang terlibat. Wawancara dan studi literatur dilakukan untuk mendapatkan atribut-atribut yang sesuai untuk dilibatkan dalam model pengukuran di cafe X. Hasil pengujian model pada cafe X menunjukkan bahwa hanya service quality yang secara signifikan mempengaruhi store image, dimana service quality dipengaruhi secara signifikan oleh ketiga faktor dalam store environment. Berdasarkan hasil pengujian ini, diberikan usulan perbaikan untuk ketiga faktor store environment cafe X berupa pemilihan musik yang sesuai dengan preferensi konsumen, pemisahan ruangan untuk konsumen perokok dan bukan perokok, penyeragaman gaya dan warna kursi, serta perawatan pada papan nama cafe.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)