| Manajemen tugas akhir di Program Studi Sistem Informasi UNIKA Atma Jaya masih dilakukan secara manual, sehingga menimbulkan berbagai kendala seperti kesulitan memantau progres mahasiswa, penjadwalan kegiatan, serta dokumentasi yang tersebar dan tidak terpusat. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Tugas Akhir (SITASIUAJ) berbasis web guna mengatasi permasalahan tersebut. Metode pengembangan yang digunakan adalah Extreme Programming, dengan tahapan analisis kebutuhan melalui survei kepada pengguna dan validasi hasilnya melalui Focus Group Discussion (FGD). Sistem ini dibangun dengan arsitektur modern, menggunakan Next.js sebagai frontend, FastAPI untuk backend, dan PostgreSQL sebagai basis data. |