Anda belum login :: 23 Jul 2025 11:16 WIB
Detail
BukuGambaran Psychological Well-Being Perempuan dalam tahap Emerging Adulthood yang menderita Dermatitis Atopik (Atopic Eczema)
Bibliografi
Author: VINESSA ; DHEVY SETYA WIBAWA (Advisor)
Topik: Dermatitis Atopik; Emerging Adulthood; Psychological Well-Being
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2025    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Dermatitis Atopik (DA) atau Atopic Eczema merupakan penyakit peradangan kulit kronis yang menyebabkan rasa gatal dari tingkat ringan sampai berat. Penderita DA di Indonesia cenderung terdapat pada perempuan dibandingkan laki-laki dan umumnya ditemukan pada anak balita atau di usia lansia, namun tidak menutupi kemungkinan bahwa DA juga dapat berlanjut dari masa kecil hingga dewasa. Ketika mengalami penyakit kulit pada masa emerging adulthood, yakni dalam usia 18-29 tahun, akan rentan terkena dampak tidak hanya pada fisik namun pada psikologis dan sosial juga. Penelitian ini bertujuan untuk mendalami gambaran psychological wellbeing perempuan dalam tahap emerging adulthood yang menderita DA. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan desain fenomenologis dan menggunakan purposive sampling untuk memilih partisipan. Penelitian ini melibatkan tiga partisipan perempuan yang terdiagnosa menderita DA dalam rentang usia 18-29 tahun. Data didapatkan melalui wawancara dan observasi baik secara online maupun offline. Metode analisis data yang digunakan berupa thematic analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran psychological well-being perempuan penderita DA cenderung positif meskipun kadangkala mengalami rasa tidak percaya diri, takut dihakimi, dan membandingkan dirinya. DA juga menyebabkan partisipan untuk sulit beraktivitas seperti tidur, pergi ke acara sosial. Upaya yang dilakukan partisipan untuk mengatasi pikiran negatif atau perasaan buruk terhadap dirinya yang ditemukan berupa bersikap “masa bodoh”, bersyukur, dan juga meningkatkan bakatnya di bidang lain. Dari penelitian ini, diharapkan agar penderita DA khususnya perempuan dapat menyadari dan memberikan informasi mengenai peran DA terhadap kondisi psychological well-being para pejuangnya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)