Anda belum login :: 18 Apr 2025 18:46 WIB
Detail
BukuPengaruh Suku Bunga dan Nilai Tukar Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia
Bibliografi
Author: Luji, Joseph Milenius ; Hena, Eduardus (Advisor)
Topik: Suku Bunga; NiIai Nukar; lndeks Harga Saham Gabungan (lHSG)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tahun Terbit: 2024    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Globalisasi membuat masyarakat dunia masuk dalam perkembangan teknologi dan informasi yang sangat masif dan berpengaruh pada pilar perekonomian. Akibat dari adanya globalilasi juga mempengaruhi aktivitas investasi. Pasar modal memiliki andil besar dalam perekonomian dalam suatu negara. Untuk menilai performa saham yang diperdagangkan dalam bursa saham dengan menggunakan lndeks Harga Saham Gabungan. Dengan adanya lHSG mampu mengajak pemodal guna memprediksikan level pertumbuhan ekonomi suatu negara serta investasi suatu negara. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui pengaruh suku bunga dan nilai tukar terhadapa indeks harga saham gabungan, yang mana suku bunga dan nilai tukar sebagai variabel independen dan lHSG sebagai variabel dependen. Dalam penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif yang memperoleh data data time series pada periode tahun 2021 sampai tahun 2023 dengan jumlah sampel sebanyak 36 serta menggunakan metode analisis regresi linier berganda menggunakan aplikasi Eviews 9. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan bahwa suku bunga tidak berpengaruh signifikan pada IHSG, nilai tukar berpengaruh signifikan terhadap lHSG, suku bunga dan nilai tukar bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan pada lHSG.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)