Anda belum login :: 15 Apr 2025 13:35 WIB
Detail
BukuANALISIS PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Bibliografi
Author: Fuad, Jennie Elvina ; Marsudi, Almatius Setya (Advisor)
Topik: Nilai Perusahaan; Good Corporate Governance; Ukuran Perusahaan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2025    
Jenis: Theses - Master Thesis
Fulltext:
Abstract
Nilai perusahaan merupakan salah satu indikator utama dalam menilai kinerja dan prospek jangka panjang perusahaan. Semakin tinggi nilai suatu perusahaan, maka semakin menarik perusahaan tersebut bagi para investor.

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menyediakan bukti empiris mengenai pengaruh Good Corporate Governance terhadap nilai perusahaan dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan yang terdaftar dalam IDX80 selama tahun 2020-2023. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 34 perusahaan dikalikan dengan 4 tahun menjadi 136 unit observasi. Namun setelah dikurangi outlier, jumlah sampel dalam penelitian ini menjadi 128 unit observasi.

Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan institusional dan dewan komisaris independen berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan komite audit tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Selain itu, ukuran perusahaan mampu memoderasi hubungan antara kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan, namun ukuran perusahaan tidak mampu memoderasi hubungan antara dewan komisaris independen dan komite audit terhadap nilai perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)