Anda belum login :: 20 Apr 2025 07:57 WIB
Detail
ArtikelIdentifikasi Pengembangan Wilayah Kecamatan Balige Kabupaten Toba Samosir  
Oleh: Sitindaon, Charles ; Aritonang, Emmy Ria
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: Media Unika Majalah Ilmiah Unika Santo Thomas Sumatera Utara vol. 23 no. 76 (Apr. 2010), page 167-174.
Topik: Pengembangan Wilayah; Pembangunan Wilayah; Pendapatan
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKPM
    • Nomor Panggil: M62.1
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelPelaksanaan pembangunan ekonomi kawasan berpotensi sebagai pusat pertumbuhan, sehingga kawasan sekitarpun diharapkan ikut berkembang. Pembangunan ekonomi kawasan juga bertujuan untuk mendayagunakan seluruh potensi daerah yang ada dengan mengoptimalkan sumber daya alam. yang tersedia agar dapat dimanfaatkan secara lebih efisien dan efektif. Tujuan penelitian ini. adalah mengindentifikasi sektor kunci ekonomi dan menentukan prioritas pembangunan sektor ekonomi di Kecamatan Balige dengan, metode Keterkaitan Antar Sektor (keterkaitan kebelakang dan keterkaitan kedepan), yakni dengan mengukur indeks keterkaitan kebelakang dan indeks keterkaitan kedepan, dengan syarat indeks keterkaitan lebih besar dari satu sebagai sektor kunci. Hasil yang diperoleh dalam penelitian menunjukkan pembangunan sektor konstruksi/bangunan merupakan prioritas dalam pelaksanaan pembangunan Kecamatan Balige. Sektor yang memiliki kemampuan tertinggi mendorong perkembangan sektor-sektor lain adalah lembaga keuangan, diikuti angkutan/komunikasi; pertanian, tambang/galian, sedangkan sektor yang memiliki kemampuan tertinggi menarik perkembangan sektor lain adalah jasa dan perdagangan. Untuk mendukung percepatan pengembangan Kecamatan Balige disarankan hal-hal berikut: (I) Sektor konstruksi/bangunan merupakan sektor yang memberikan percepatan dalam hal penyerapan tenaga kerja dan pendapatan masyarakat. Oleh karena itu. disarankan agar kegiatan konstruksi dapat ditingkatkan di Kecamatan Balige; (2) Sektor jasa merupakan sektor yang perlu mendapat perhatian baik dari sisi pemerintah maupun investor; (3) Diperlukan pembangunan sarana dan prasarana dalam rangka menunjang pengembangan sektor jasa di Kecamatan Balige.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)