Anda belum login :: 19 Apr 2025 00:04 WIB
Detail
Artikel Identifikasi Mutasi Noktah pada” Gen Voltage Gated Sodium Channel” Aedes Aegypti Resisten Terhadap Insektisida Pyrethroid di Semarang Jawa Tengah  
Oleh: Widiarti ; Boewono, Damar Tri ; Garjito, Triwibowo Ambar ; Tunjungsari, Rima ; Asih, Puji BS ; Syafruddin, Din
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Buletin Penelitian Kesehatan: Bulletin of Health Studies vol. 40 no. 01 (Mar. 2012), page 31-38.
Topik: Resistensi; Aedes aegypti; Voltage Gated Sodium Channel (VGSC); Mutasi Noktah.
Fulltext: B52 v40 n1 2012 p31.pdf (342.14KB)
Ketersediaan
  • Perpustakaan PKPM
    • Nomor Panggil: B52
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
  • Perpustakaan FK
    • Nomor Panggil: B18.K
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelIdentifikasi mutasi noktah pada gen Voltage Gated Sodium Channel (VGSC) telah dilakukan pada nyamuk Aedes aegypti dari Kelurahan Simongan Kota Semarang, yang telah resisten terhadap insektisida Malathion dan Cypermethrin pada screening susceptibility test (Standar WHO Impregnated paper). Tujuan penelitian adalah untuk mendeteksi mutasi pada kodon 1014 gen VGSC nyamuk Aedes aegypti yang berkaitan dengan resistensi vektor terhadap insektisida kelompok pirethroid. Deteksi mutasi gen VGSC dilakukan dengan metode ekstraksi DNA dan amplifikasi seminested PCR pada nyamuk yang telah resisten. Hasil penapisan uji resistensi menunjukan beberapa sample nyamuk Aedes aegypti dari Kota Semarang resisten terhadap insektisida cypermethrin 0,25 % (kelompok pyrethroid) dan malathion 0,8 % (kelompok organofosfat). Berdasarkan hasil konfirmasi sekuensing telah terjadi mutasi pada kodon 1014 dari leusin (TTA) menjadi fenilalanin (TTT) tipe kdr-w, gen VGSC pada nyamuk Aedes aegypti dari Kelurahan Simongan Kota Semarang, yang berkaitan dengan resistensi terhadap insektisida kelompok pyrethroid. Terdapat 78% dari sembilan larva membawa mutasi alel kdr-w pada kodon 1014F. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan bahwa pengendalian vekor DBD di Kota Semarang menggunakan insektisida bukan dari kelompok pyrethroid.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)