Anda belum login :: 18 Apr 2025 13:11 WIB
Detail
BukuStress, Coping, dan Perceived Social Support Ibu Sebagai Perawat ICU Jakarta Semasa Pandemi
Bibliografi
Author: Pradana, Andrea Gita ; Lentari, Fransisca Rosa Mira (Advisor)
Topik: Stress; Coping Stress; Perceived Social Support; Perawat ICU COVID
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2023    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Dalam menghadapi pandemi, perawat ICU menghadapi beban tambahan karena peningkatan jumlah pasien yang membutuhkan perawatan intensif. Selain itu, terdapat seorang ibu di antara perawat ICU yang juga memiliki tanggung jawab pribadi di rumah. Dalam menjalankan kedua peran, penting bagi mereka untuk mengelola stress dengan baik agar dapat menjaga keseimbangan kehidupan di rumah dan tetap memberikan perawatan optimal kepada pasien. Dalam menghadapi stress, diperlukan coping yang efektif yang dibantu dengan dukungan eksternal yang dirasa bermakna. Penelitian ini bertujuan untuk memahami bagaimana perawat ICU pada masa awal pandemi memberikan makna terhadap stressor mereka, melakukan proses penanganan stress, serta pemaknaan dukungan eksternal yang dianggap penting bagi mereka. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif fenomenologi deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik homogeneous purposive sampling dan mengambil data dengan mewawancarai tiga orang ibu yang bekerja sebagai perawat ICU selama masa pandemi COVID. Metode validasi dilakukan dengan member checking. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga partisipan mengalami background stressor yang signifikan berasal dari pekerjaan mereka sebagai perawat ICU, bukan dari lingkungan rumah tangga. Dalam mengatasi stress tersebut, planful problem solving menjadi metode yang paling sering dilakukan. Mereka menggambarkan penggunaan planful problem solving melalui diskusi dengan rekan kerja untuk menemukan solusi terbaik bagi pasien. Selain itu, mereka merasakan bahwa dukungan persahabatan dari sesama rekan sejawat memiliki peran penting dalam membantu proses coping mereka. Meskipun ketiga partisipan memiliki kesamaan dalam pengalaman tersebut, mereka juga memiliki keunikan dalam bentuk dukungan yang didapatkan dari keluarganya masing-masing, seperti dukungan dari anak dan suami dalam membersihkan rumah dan sikap suami yang tidak takut terhadap pandemi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)