Anda belum login :: 17 Apr 2025 06:32 WIB
Detail
BukuDESAIN DAN ANALISIS SISTEM MONITORING SUHU BADAN, OKSIGEN DALAM DARAH DAN DETAK JANTUNG BERBASIS WIRELESS SENSOR NETWORK
Bibliografi
Author: Arsyadi, Indra Widhi ; Siregar, Marsul (Advisor); Bachri, Karel Octavianus (Advisor)
Topik: Wireless Sensor Network; Wi-Fi; Suhu Badan; Detak Jantung; Oksigen dalam Darah; ThingSpeak.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Magister Teknik Elektro Sekolah Pascasarjana Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2023    
Jenis: Theses - Master Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan merancang, membangun serta melakukan analisa dan pengukuran menggunakan teknologi IoT dengan sistem monitoring yang terintegrasi melalui Wireless Sensor Network (WSN) dengan menerapkan topologi Star, teknologi NodeMCU ESP 8266, beberapa teknologi sensor yaitu Pulse sensor (XD-58C), temperature sensor (DS18B20) dan oximeter sensor (MAX30100), serta software platform IoT yaitu ThingSpeak guna mempermudah kinerja dari tim kesehatan untuk memonitoring, memanajemen dan mendiagnosa data kesehatan, khususnya suhu tubuh, detak jantung manusia dan oksigen dalam darah. Sistem juga dapat diakses secara real time melalui aplikasi web dengan mengakses ThingSpeak. Dari hasil pengujian, tingkat keberhasilan sistem dalam mendeteksi detak jantung adalah 97.17%. Sedangkan dalam mendeteksi suhu tubuh tingkat keberhasilan sistem adalah 99.28%. Untuk pengiriman data, sistem dapat melakukan pengiriman data dengan lancar pada jarak maksimal 30 meter dengan penghalang. Untuk penyimpanan pada database, sistem dapat menyimpan data suhu tubuh, oksigen dalam darah dan detak jantung sesuai dengan yang diharapkan. Hasil pengukuran termometer suhu tubuh dapat dibandingkan dengan sebuah alat ukur suhu yang dianggap terstandar. Kalibrasi tensimeter manual dapat dilakukan dengan mengukur tekanan pada manset dan dibandingkan dengan sebuah alat ukur tekanan yang dianggap terstandar. Tetapi untuk instrumen pengukuran parameter vital Kesehatan tubuh manusia seperti tensimeter otomatis, pulse oximeter dan Elektrokardiograf (EKG) akan sulit untuk membandingkan hasil pengukuran dengan sebuah alat ukur terstandar, karena data yang diukur bukanlah data statis besaran baku dalam sistem internasional. Data yang diukur merupakan perbandingan dari sebuah perubahan dari besaran pokok. Oleh karena itu diperlukan simulator untuk tiap parameter vital kesehatan tubuh yang mereplika karakteristik parameter-parameter tersebut sebagai referensi nilai standar.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)