Dampak dari adanya pemanasan global dan perubahan iklim yang mengakibatkan kerusakan pada lingkungan, mempengaruhi permintaan pada minat beli masyarakat. Green branding merupakan sebuah merek yang tidak merusak lingkungan dan memberikan dampak baik bagi lingkungan. Penelitian ini akan melakukan analisis pengaruh dari green brand image terhadap green brand attitude, green brand personality, green brand trust, dan green brand love, serta pengaruh dari green brand attitude, green brand personality, dan green brand trust terhadap green brand love. Dalam penelitian ini, peneliti menyebarkan sampel sebanyak 230 responden dengan menggunakan data primer dan purposive sampling. Peneliti menggunakan media Google form untuk mengkoleksi data. Peneliti juga menggunakan analisis PLS dengan mengandalkan software Smart-PLS 0.3. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah green brand image berpengaruh secara signifikan terhadap green brand attitude, green brand personality, green brand trust, dan green brand love. Peneliti juga menemukan bahwa green brand attitude dan green brand trust berpengaruh secara signifikan terhadap green brand love. Namun, green brand personality tidak berpengaruh secara signifikan terhadap green brand love. |