Anda belum login :: 16 Apr 2025 23:28 WIB
Detail
BukuPengaruh Profitabilitas, Struktur Modal, dan Pengungkapan Etika Bisnis Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Terdaftar di BEI Tahun 2017-2020
Bibliografi
Author: Calista, Marcellina Shania ; Bimo, Irenius Dwinanto (Advisor)
Topik: Nilai Perusahaan; Profitabilitas; Struktur Modal; dan Pengungkapan Etika Bisnis.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2022    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh profitabilitas, struktur modal, dan pengungkapan etika bisnis terhadap nilai perusahaan pada perusahaan terdaftar di BEI tahun 2017-2020. Melalui metode purposive sampling didapatkan 53 sampel perusahaan dengan masa observasi 4 tahun, yaitu tahun 2017 hingga 2020. Data penelitian ini merupakan data sekunder dari laporan keuangan dan laporan keberlanjutan perusahaan.

Penelitian mengobservasi data Tobin’s Q sebagai nilai perusahaan, ROA sebagai profitabilitas, DAR sebagai struktur modal, pengungkapan etika bisnis melalui check-list pengungkapan etika bisnis yang disusun oleh Waweru tahun 2020, dan ukuran perusahaan serta EPS sebagai variabel kontrol. Data diolah dengan analisis regresi data panel menggunakan Stata versi 15. Selain itu data penelitian juga telah melewati pengujian asumsi klasik dan uji kelayakan model. Hasil penelitian menunjukkan struktur modal dan pengungkapan etika bisnis memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan profitabilitas tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)