Anda belum login :: 18 Apr 2025 09:14 WIB
Detail
BukuANALISIS PENGARUH INFLASI DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP PENANAMAN MODAL ASING DI INDONESIA PERIODE 2015 - 2018
Bibliografi
Author: Leriano, Nikolaus ; Hena, Eduardus (Advisor)
Topik: PMA; tingkat inflasi; nilai tukar rupiah; dan ordinary least square (OLS)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat inflasi dan nilai tukar Rupiah terhadap penanaman modal asing di Indonesia baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis dan sumber data menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data sekunder yang berupa data time series dengan rentan waktu 4 tahun mulai dari tahun 2015 hingga 2018 variabel penelitian terdiri dari variabel dependen yaitu penanaman modal asing dan variabel independen yaitu tingkat inflasi dan nilai tukar Rupiah. Penelitian empiris ini berdasarkan data bulanan dari ketiga variable pada periode tahun 2015 – tahun 2018 dengan menggunakan metode analisa Ordinary Least Square (OLS). Data diperoleh dari Bank Indonesia (BI), Kementrian Perdagangan dan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Hasil penelitian di uji dengan menggunakan uji T untuk melihat pengaruh masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikat hasil uji T pada variabel tingkat inflasi menunjukkan bahwa tingkat inflasi tidak berpengaruh terhadap penanaman modal asing dengan nilai signifikan 0,369 > 0,05 hasil uji T variabel nilai tukar Rupiah menunjukkan bahwa nilai tukar Rupiah berpengaruh terhadap penanaman modal asing dengan arah positif dengan nilai signifikan 0,042 < 0,05. Sedangkan pengujian menggunakan uji F menunjukkan bahwa kedua variabel bebas yaitu tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah berpengaruh secara signifikan terhadap penanaman modal asing di Indonesia dengan nilai signifikan 0,00 < 0,05.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)