Anda belum login :: 28 Apr 2025 23:04 WIB
Detail
BukuRancang Bangun Sistem Wet Cleaninng Panel Surya dan Kaji Eksperimen Pengaruh Wet Cleaning Terhadap Kinerja Panel Surya Tipe Polycrystalline
Bibliografi
Author: Soewono, Arka Dwinanda (Advisor); Darmawan, Marten (Advisor); Nathasia, Madeleine
Topik: Energi surya; Solar Panel; Wet Cleaning
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Energi surya merupakan sumber energi yang dapat dimanfaatkan secara terus menerus (tidak terbatas). Energi surya ini dapat dimanfaatkan dengan menggunakan panel surya yang Menggunakan teknologi photovoltaic (PV). Proses konversi ini terjadi pada komponen dari solar panel yaitu sel photovoltaic. Dalam perkembangannya panel surya panel banyak dimanfaatkan oleh manusia dan menjadi salah satu energi alternatif terbarukan. Untuk mendapatkan daya yang optimal solar panel dirancang dengan efektivitas paling baik. Namun dalam praktiknya solar panel memerlukan banyak perbaikan dikarenakan solar panel berada di luar lingkungan, dimana cuaca lingkungan dan juga shading mempengaruhi besar intensitas cahaya matahari yang dapat diserap. Salah satu penyebab penurunan efektivitas dari solar panel sendiri adalah dengan adanya soiling dimana debu ataupun partikel terakumulasi pada permukaan dari solar panel dam menutupi permukaan panel. Dalam penelitian ini akan dilakukan perancangan sistem wet cleaning pada solar panel untuk membersihkan solar panel dari penumpukan debu. Sistem wet cleaning ini terdiri dari pembersihan solar panel dengan menggunakan air dan juga pengeringan dengan udara bertekanan, dirancang untuk dapat melakukan pembersihan secara berkala sesuai waktu yang ditentukan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan sistem wet cleaning pada besar produksi daya solar panel yang tersedia di pasar. Perbandingan data hasil pengujian solar panel dengan dan tanpa menggunakan sistem wet cleaning digunakan untuk mengetahui seberapa efektif sistem wet cleaning untuk membersihkan debu dan soiling pada solar panel. Penelitian ini akan dilakukan diluar ruangan dengan lokasi berada di BSD dengan intensitas cahaya penuh (tanpa adanya shading dari bangunan ataupun benda sekitar). Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa akumulasi debu atau soiling pada panel surya menyebabkan terjadinya penurunan rata-rata efisiensi dari panel surya sebesar 29,33% pada kondisi tertutup bedak bayi dan sebesar 42,48% pada kondisi tertutup bubuk kopi. Selain itu, didapatkan bahwa dengan menggunakan sistem wet cleaning terjadi peningkatan efisiensi dari 8.99 % menjadi 9,27 % sesudah dilakukannya pembersihan dari kondisi sebelum dilakukan pembersihan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.0625 second(s)