Anda belum login :: 26 Apr 2025 07:34 WIB
Detail
BukuPenyusunan Alat Ukur Kepuasan Mahasiswa untuk Mengevaluasi Program Pembelajaran Magister Psikologi Unika Atma Jaya
Bibliografi
Author: Aldisa, Olivia ; Ferdian, Flaviana Rinta (Advisor); Suryani, Angela Oktavia (Advisor)
Topik: Kepuasan Mahasiswa; Evaluasi Program Studi; Akreditasi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi - S1 Psikologi     Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menyusun alat ukur kepuasan mahasiswa yang dapat digunakan untuk mengevaluasi program studi, terkhususnya Magister Psikologi Unika Atma Jaya. Alat ukur ini dapat membantu prodi dalam mengevaluasi diri secara internal, yang mana terkait pula dengan kegiatan akreditasi. Aspek-aspek dari prodi yang dievaluasi melalui alat ukur ini, antara lain proses pembelajaran, bimbingan tesis, implementasi kurikulum, suasana akademik, dan sarana pendukung (fisik maupun digital). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain cross-sectional survey. Penelitian ini menggunakan teknik sensus (sampling jenuh) dengan tingkat respons yang diterima sebesar 84,13% dengan jumlah 63 partisipan. Hasil uji validitas konstruk dengan metode corrected item-total correlation menunjukkan nilai sebesar 0,342-0,788. Hasil uji reliabilitas dengan menggunakan metode Cronbach’s Alpha menunjukkan nilai sebesar 0,969. Berdasarkan uji validitas dan reliabilitas yang sudah dilakukan, disimpulkan bahwa alat ukur kepuasan mahasiswa ini valid dan reliabel dalam mengukur kepuasan mahasiswa di Magister Psikologi Unika Atma Jaya. Selain itu, pada penelitian ini juga dilakukan proses standarisasi dengan metode judgement based on holistic impression of the examination dalam menentukan standar atau nilai mininum untuk menyatakan aspek tertentu yang dievaluasi sudah memuaskan bagi mahasiswa.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)