Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh packaging material harmonize, packaging color harmonize, packaging size harmonize, dan packaging form harmonize terhadap consumer perception of usability of product packaging. Penelitian ini juga menguji pengaruh consumer perception of usability of product packaging terhadap impulse buying decision. Penelitian menggunakan minuman kemasan Aqua Life sebagai objek penelitian. Penelitian dilakukan menggunakan data primer dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Form kepada 227 responden. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling dengan teknik pengambilan data purposive sampling, dimana kriteria responden dalam penelitian adalah (1) penah membeli produk minuman kemasan Aqua Life, (2) pernah melakukan pembelian produk Aqua Life secara impulsif , (3) berdomisili di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (JABODETABEK). Penelitian menggunakan software SmartPLS 3 sebagai alat analisis. Hasil penelitian menunjukan bahwa packaging material harmonize, packaging form harmonize, dan packaging size harmonize berpengaruh terhadap consumer perception of usability of product packaging, sedangkan packaging color harmonize tidak memiliki pengaruh terhadap consumer perception of usability of product packaging. Penelitian juga membuktikan bahwa consumer perception of usability of product packaging memiliki pengaruh terhadap impulse buying decision. |