Anda belum login :: 26 Apr 2025 06:17 WIB
Detail
ArtikelModel Regresi Linier Berganda Hubungan Tinggi Badan Anak Laki-laki dengan Tinggi Badan Ayah dan Ibu Kandung Etnik Tionghoa di DKI Jakarta  
Oleh: Yanto ; G, VINCENTIUS YOSEPH FERRY ; T, Michelle ; ANGELIA, NATASHA ; INDRIANI, YEYEN ; T, Ricardo ; Kristanto, St. Nugroho ; Zulaidah, Ida
Jenis: Article from Proceeding
Dalam koleksi: Prosiding Seminar Nasional Riset & Teknologi Terapan (Ritektra) "Teknologi Terapan dalam Upaya Meningkatkan Produktivitas dan Daya Saing Industri Nasional", Jakarta 16 - 17 Juni 2010 : Fakultas Teknik Industri, page 365-372.
Topik: Model Regresi Linier Berganda; Tinggi Badan Ayah; Ibu Dan Anak
Fulltext: TI-44(~1.PDF (166.32KB)
Isi artikelPenelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model matematis yang dapat menjelaskan hubungan antropometri tinggi badan anak laki-laki dengan tinggi badan ayah dan ibu kandungnya. Masing-masing variabel tinggi badan ayah kandung (X1) dan tinggi badan ibu kandung (X2) menjadi variabel prediktor sementara tinggi badan anak laki-laki (Y) sebagai variabel respon. Berdasarkan konsep dasar pengembangan model, model yang dikembangkan merupakan model matematis regresi linier berganda. Sebanyak 720 orang subjek dari etnik Tionghoa yang berdomisili di daerah DKI Jakarta terlibat dalam penelitian ini. Untuk mengembangkan model matematis linier berganda, terlebih dahulu dilakukan pengujian syarat dan asumsi pengembangan model. Berdasarkan hasil pengujian terhadap syarat model, diperoleh hasil bahwa semua syarat pengembangan model sudah terpenuhi. Berdasarkan perhitungan, diperoleh model matematis untuk memprediksi tinggi badan anak Laki-laki berdasarkan tinggi badan orangtua untuk etnis Tionghoa yang berdomisili di DKI Jakarta adalah Y = -11.971 + 0.774X1 + 0.341X2. Setelah diuji, model ini valid dan dapat digeneralisasi untuk anak laki-laki kedua dan ketiga. Model ini dikembangkan dengan tingkat kepercayaan 95% dan tingkat akurasi 1,55 cm. Hasil perhitungan koofisien determinasi menghasilkan nilai 91.5% yang berarti 91.5% variabel tinggi badan anak laki-laki dapat dijelaskan oleh variabel tinggi badan ayah dan ibu kandungnya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0 second(s)