Anda belum login :: 24 Jul 2025 16:49 WIB
Detail
BukuPengaruh Intensitas Penggunaan Fitur Instagram stories Terhadap Persepsi Diri di Kalangan Mahasiswa-Mahasiswi di Jakarta
Bibliografi
Author: Dwifatma, Andina Dian (Advisor); Pratama, Vinsensius Gala Putra
Topik: Media dan Komunikasi; Uses and Gratifications; Intensitas Penggunaan Media; Instagram stories; Persepsi Diri
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Ilmu Komunikasi - Fakultas Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2020    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Undergraduated Theses Vinsensius Gala Putra Pratama.pdf (6.7MB; 62 download)
Abstract
Instagram stories merupakan salah satu fitur yang tersedia di dalam aplikasi Instagram, yang memungkinkan penggunanya dapat mengunggah sesuatu, seperti foto atau video secara real time (saat itu juga) dan akan hilang dalam waktu 24 jam. Instagram stories juga memungkinkan penggunanya untuk dapat melihat unggahan orang lain berupa aktivitas yang sedang dilakukan orang itu. Tingkat intensitas dalam penggunaan fitur Instagram stories dapat menimbulkan persepsi diri dari penggunanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas penggunaan fitur Instagram stories terhadap persepsi diri di kalangan mahasiswamahasiswi di Jakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan teknik purposive sampling yang bersifat non-probability sampling dengan sampel sebanyak 100 responden dan kriteria telah ditetapkan untuk dijadikan sampel dalam penelitian ini. Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh dari intensitas penggunaan fitur Instagram stories terhadap persepsi diri di kalangan mahasiswa-mahasiswi di Jakarta. Penelitian ini dapat memberikan kesimpulan bahwa mahasiswa-mahasiswi di Jakarta tidak begitu mementingkan persepsi dirinya saat menggunakan Instagram stories, tetapi menjadikan Instagram stories tersebut sebagai tempat pencitraan untuk dirinya sendiri dan untuk orang lain, serta menjadikan Instagram stories sebagai tempat perbandingan dirinya dengan orang lain.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)