Anda belum login :: 22 Apr 2025 15:35 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
GAMBARAN PERMA WANITA DEWASA YANG SUDAH MENIKAH DAN MENGALAMI INFERTILITAS
Bibliografi
Author:
Partasari, Wieka Dyah
(Advisor);
Andriana, Stephanie
Topik:
Infertilitas
;
PERMA
;
Wanita
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2020
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
2013070159,STEPHANIE ANDRIANA, WIEKA DYAH PARTASARI, GAMBARAN PERMA WANITA DEWASA YANG SUDAH MENIKAH DAN MENGALAMI INFERTILITAS, 24 AGUSTUS 2020.pdf
(979.18KB;
11 download
)
Abstract
ABSTRAK
Stephanie Andriana, 2013-070-159
Gambaran PERMA Wanita Dewasa yang Sudah Menikah dan Mengalami Infertilitas
vii + 103 halaman, 4 tabel, 4 gambar
Bibliografi 33 (2001 - 2020)
Kata Kunci : Infertilitas, PERMA, Wanita
Keinginan untuk memperoleh anak dalam pernikahan sudah menjadi hal yang wajar dalam sebuah pernikahan, namun tidak untuk pasangan yang mengalami infertilitas. Aslzaker menjelaskan, infertilitas adalah pengalaman stressful yang dialami pasangan saat tidak bisa memiliki keturunan setelah berusaha melakukan hubungan seksual selama satu tahun tanpa menggunakan alat kontrasepsi. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kondisi well being wanita dewasa yang sudah menikah dan mengalami infertilitas dengan menggunakan teori dari Seligman PERMA. Adapun aspek-aspek yang membangun PERMA yaitu positive emotion, engagement, relationship, meaning, dan accomplishment. Dalam penelitian ini partisipan diminta untuk menceritakan pengalaman hidupnya seputar keadaan infertilitas dan apa hal-hal yang berhubungan dengan aspek PERMA yang dimiliki partisipan.
Penelitian ini dilakukan menggunakan metode kualitatif dengan pengambilan data melalui wawancara. Teknik wawancara yang digunakan adalah semi structured interview yang berisikan pertanyaan terbuka, fleksibel, namun tetap memiliki batasan tema dan alur pembicaraan yang menggunakan pedoman wawancara yang sudah dibuat sesuai dengan aspek-aspek PERMA. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yang dimana peneliti memilih individu tertentu yang sesuai dengan karakteristik partisipan penelitian untuk mendapatkan gambaran suatu fenomena. Partisipan dari penelitian ini adalah tiga wanita yang sudah menikah dan mengalami infertilitas primer dan sekunder dengan batas minimal usia 19 tahun.
Penelitian ini menemukan bahwa aspek positive emotion, engagement, relationship, dan accomplishment dimiliki semua partisipan. Sedangkan aspek meaning tidak dimiliki salah satu partisipan saat ini. Aspek positive emotion ditunjukkan partisipan di masa lalu, masa kini, dan masa depan dengan hal-hal yang membuat partisipan merasakan kebahagiaan di masa-masa tertentu. Aspek engagement ditunjukkan partisipan saat sedang menyelesaikan pekerjaannya di kantor. Aspek relationship ditunjukkan partisipan dengan hubungan positif yang dimiliki partisipan dengan orang-orang yang berada di dekatnya. Aspek meaning ditunjukkan oleh dua partisipan dengan membantu orang lain namun dengan hal yang berbeda. Sedangkan aspek accomplishment ditunjukkan partisipan dengan pencapaian atau prestasi yang partisipan miliki selama hidupnya. Semua hasil aspek PERMA bersifat subyektif yang berarti masing-masing dari partisipan memberikan jawaban yang berbeda-beda dengan penilaian yang berbeda.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.09375 second(s)