Anda belum login :: 19 Apr 2025 06:26 WIB
Detail
BukuHubungan antara Pola Makan dan Kadar Glukosa Darah pada Penderita Diabetes Melitus Tipe Dua di Kecamatan Serpong dan Kecamatan Penjaringan
Bibliografi
Author: Widjaja, Swa Kurniati (Advisor); Vetinly (Advisor); Luse (Examiner); Akilakanya, Winona
Topik: pola makan; kadar gula darah sewaktu; diabetes melitus tipe dua; serpong; penjaringan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2019    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext: Winona Akilakanya_RegKTI_2019.docx.pdf (736.59KB; 33 download)
Abstract
Latar Belakang:
Pola makan merupakan salah satu faktor lingkungan yang ikut mempengaruhi munculnya diabetes melitus.Pola makan masyarakat Indonesia saat ini didominasi oleh sumber karbohidrat terutama beras, disertai dengan konsumsi gula, garam, dan lemak yang berlebih.

Metode:
Pengambilan sampel yang dilakukandari bulan September 2018 – Agustus 2019 dari Puskesmas Rawa Buntu, Puskesmas Serpong 1, RW 13 & 15 Kecamatan Penjaringan.. Pengambilan data pola makan dilakukan dengan cara cross-sectional menggunakan 24-hr food recall, diisi oleh peneliti dengan menggunakan alat bantu porsi saji. Kadar glukosa darah sewaktu diambil menggunakan glucose strip test. Jumlah responden mencapai 96 orang, dengan kriteria inklusi diatas 25 tahun dan kriteria eksklusi tidak memiliki tipe diabetes selain tipe dua. Hasil 24-hr food recall diolah dengan menggunakan aplikasi nutrisurvey, kemudian dianalisa dengan menggunakan uji chi-square.

Hasil:
Uji chi-square untuk hubungan antara pola makan dengan kadar glukosa darah untuk ketiga faktor pola makan (jadwal p=0,617; jenis p=0,780; Jumlah p=0,893) mendapatkan nilai p>0,05.

Kesimpulan:
Tidak ditemukan hubungan yang bermakna antara pola makan dengan kadar glukosa darah pada penderita diabetes melitus tipe dua di Kecamatan Serpong dan Kecamatan Penjaringan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.109375 second(s)