Indonesia merupakan negara yang memiliki keberagaman suku, bahasa, agama, dan budaya. Keberagaman ini merupakan kekayaan bangsa yang perlu dipelihara. Pancasila sebagai dasar negara juga berperan penting dalam memelihara keberagaman di Indonesia. Pentingnya kesadaran akan nilai-nilai pancasila perlu ditanamkan kepada anak-anak sejak kecil yaitu pada tingkat sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat penerapan nilai-nilai Pancasila pada peserta didik kelas IV SD dalam interaksi sosial di tengah keberagaman. Penelitian ini dilakukan di empat sekolah, yaitu SDN Pejagalan 01 Pagi, SD Katolik Sang Timur, SD Dharma Suci, dan SD Darur Rahim. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan nilai persentase peserta didik dalam menerapkan nilai-nilai Pancasila. Metode pengumpulan data dilakukan dengan mengisi kuesioner dan melakukan wawancara. Hasil penelitian di empat sekolah menunjukkan bahwa sebagian besar peserta didik sudah menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam interaksi sosial di tengah masyarakat multikultural secara konsisten dan terus menerus. Nilai keterbukaan merupakan nilai Pancasila yang memiliki persentase terbesar dengan rata-rata diatas 80% pada masing-masing sekolah. Hal ini menunjukkan bahwa nilai keterbukaan paling banyak diterapkan oleh peserta didik kelas IV SD secara konsisten. |