Anda belum login :: 23 Apr 2025 02:20 WIB
Detail
BukuANALISIS PENGARUH AGENCY COST TERHADAP TINGKAT PENGUNGKAPAN PENGENDALIAN INTERNAL PADA LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK TAHUN 2017
Bibliografi
Author: Weli (Advisor); Panuntun, Leonardus Bagus
Topik: Pengendalian Internal; Pengungkapan pengendalian internal; Agency Cost; Internal Control; Internal Control Disclosure
Bahasa: (ID )    
Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2018    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Leonardus_Bagus_Panuntun_Undergraduated_Theses_2017.pdf (7.07MB; 26 download)
Abstract
Belum ada peraturan yang jelas mengenai sejauh apa perusahaan harus mengungkapkan pengendalian internal dalam laporan keuangan di Indonesia. Oleh karena itu, pengungkapan pengendalian internal masih menjadi hal yang tidak wajib di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk melihat tingkat pengungkapan pengendalian internal oleh perusahaan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia, dan melihat apakah tingkat pengungkapan pengendalian internal tersebut dipengaruh oleh agency cost. Penelitian dilakukan pada laporan keuangan dari 50 perusahaan yang terdaftar pada BEI yang dipilih secara acak.

Berdasarkan analisis yang dilakukan pada seluruh perusahaan mengungkapkan pengendalian internal dalam laporan keuangan dengan tingkatan yang berbeda, dan dapat diasumsikan bahwa rata-rata tingkat pengungkapan pengendalian internal pada perusahaan yang terdaftar di BEI berada pada tingkat menengah. Berdasarkan analisa data, kepemilikan manager dan ukuran perusahaan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap pengungkapan pengendalian internal perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.078125 second(s)