Anda belum login :: 23 Apr 2025 06:40 WIB
Detail
BukuInfeksi Soil Transmitted Helminths (STHs) dan Status Gizi pada Anak Usia 5-9 Tahun di Desa Muara Siberut, Kepulauan Mentawai Tahun 2017
Bibliografi
Author: Tanumihardja, Tommy Nugroho (Advisor); Kurniadi, Angela (Advisor); Juslim, Gabriela Michele Rukma
Topik: Infeksi STHs; Status Gizi; Desa Muara Siberut; Mentawai
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2018    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext: Gabriela Michele Rukma Juslim_RegKTI_2018.pdf (992.9KB; 12 download)
Abstract
Latar Belakang: Riskesdas Sumatera Barat menyebutkan bahwa prevalensi anak usia 5-12 tahun di Sumatera Barat dengan kategori pendek dan sangat pendek mencapai 37,1%. Selain itu, dari 41.390.043 anak usia sekolah di Indonesia, prevalensi kecacingan mencapai 31,8%. Besarnya angka kecacingan dapat meningkatkan risiko kurangnya gizi anak.
Metode: Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik, dengan jenis penelitian cross-sectional. Responden diambil dari SD Santa Maria, SD Negeri 09, SD Negeri 13, TK Harapan, TK Simatoro, TK Pemulihan, TK Maranatha, TK Teratai, dan TK Margareta di Kepulauan Mentawai dengan cara simple random sampling. Responden diukur berat badan dan tinggi badannya untuk dinilai status gizi sesuai standar antropometri WHO dan dilakukan pemeriksaan tinja metode Kato Katz untuk menilai status kecacingannya.
Hasil: Sebanyak 117 responden turut berpatisipasi dalam penelitian ini, sebanyak 65 responden termasuk ke dalam kelompok usia = 6 tahun dan 52 responden termasuk ke dalam kelompok usia > 6 tahun. Analisis bivariat hubungan antara status infeksi STHs dan status gizi menunjukkan hasil tidak bermakna (p = 1,000).
Kesimpulan: Status gizi dapat dipengaruhi oleh faktor lain selain infeksi STHs, seperti asupan makanan dan penyakit penyerta lain. Berkaitan dengan hal tersebut, masih ada anak-anak di Kepulauan Mentawai yang memiliki status gizi kurus dan sangat kurus tetapi dengan persentase kecil.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)