Penelitian ini menganalisis pengaruh risk profile, good corporate governance, earnings dan capital terhadap pengungkapan sustainability report. Risk profile diukur dengan rasio non-performing loan, good corporate governance diukur dengan indeks score (penelitian Tristiarini dan Isgiyarta, 2005). earnings diukur dengan rasio return on asset, capital diukur dengan capital adequacy ratio, dan pengungkapan sustainability report diukur dengan menggunakan indeks GRI 4. Populasi dalam penelitian adalah bank umum yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2016. Dari 38 bank, terdapat 20 bank (= 60 data observasi) yang memenuhi batasan populasi. Setelah menggunakan metode Box Plots untuk mengetahui data outlier, maka jumlah data observasi yang dapat digunakan sebagai metode analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa earnings berpengaruh positif terhadap pengungkapan sustainability report, sedangkan risk profile, good corporate governance, dan capital tidak berpengaruh terhadap pengungkapan sustainability report. |