Tujuan dari penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui adanya pengaruh ekspetasi kinerja, ekspetasi usaha, dan faktor social terhadap penggunaan aplikasi point of sale bagi restoran di wilayah Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan Data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan kuesioner. Respondennya adalah para pekerja yang bekerja di restoran di daerah Setiabudi Jakarta Selatan yang menggunakan sistem dalam pekerjaan sehari harinya. Metode yang digunakan dalam penetapan sampel adalah non-probability sampling. Uji hipotesis dilakukan dengan metode analisis regresi berganda menggunakan SPSS 24.00. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa ekspetasi kinerja dan ekspetasi usaha berpengaruh terhadap penggunaan aplikasi point of sale bagi restoran di wilayah Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan. Sedangkan, faktor sosial tidak memiliki pengaruh terhadap penggunaan aplikasi point of sale bagi restoran di wilayah Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan |