Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh dari Modal Kerja, Perumbuhan Penjualan, dan Ukuran Perusahaan terhadap Profitabilitas pada perusahaan-perusahaan yang bergerak pada bidang consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2011 hingga 2015. Perusahaan yang terdapat dalam bidang consumer goods dibagi menjadi lima sektor yaitu makanan dan minuman, rokok, farmasi, kosmetik dan barang keperluan rumah tangga, dan perlengkapan rumah tangga. Penulis menunggunakan metode kuantitatif, dimana penulis menggunakan data sekunder dalam melakukan penelitian dan menggunakan metode analisis regresi linear berganda melalui progam IBM SPSS 23 dalam mengolah data penelitian. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa modal kerja dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh positif terhadap profitabilitas. Sedangkan pertumbuhan penjualan tidak memiliki pengaruh yang positif terhadap profitabilitas. |