Kajian ini merupakan upaya untuk menjelaskan bagaimana penghayatan dan nilai profesi Psikolog bagi mahasiswa Program Magister Psikologi Profesi Unika Atma Jaya Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologis, untuk memperoleh gambaran tentang pengalaman subjektif mahasiswa Magister Psikologi Profesi sejak Angkatan 2005 hingga Angkatan 2016, berdasarkan hasil refleksi pribadi tentang peran etika dalam praktik Psikologi dalam rangka menyiapkan diri menjadi seorang Psikolog. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada delapan tema yang terkait dengan profesi sebagai Psikolog yaitu pemahaman tentang manusia dalam profesi Psikologi, pandangan tentang kedudukan ilmu Psikologi, pemahaman tentang nilai terkait praktik profesi Psikologi, peran budaya dalam praktik profesi Psikologi, penghayatan terhadap dilema etis dalam praktik Psikologi, peran Kode Etik dalam Profesi Psikologi di Indonesia, aspek Hukum dalam Profesi Psikologi serta penghayatan tentang etika dalam terapan Psikologi dalam konteks Indonesia. Selain itu, hasil penelitian menunjukkan gambaran bahwa nilai profesi sebagai Psikolog sangat terkait dengan pengalaman sebelumnya dan latar belakang budaya. |