Anda belum login :: 25 Apr 2025 01:26 WIB
Detail
BukuAnalisis Pengaruh Ukuran Perusahaan, Kompleksitas Operasi Perusahaan, Dan Pengendalian Internal Perusahaan Terhadap Audit Delay, Dikonsentrasikan Perusahaan-Perusahaan Manufaktur di BEI Periode 2011-2012
Bibliografi
Author: PORAYOW, VOICE ANGEL ; Sembiring, Libertina (Advisor); Uyanto, Stanislaus Suryadi (Advisor)
Topik: Audit Delay; Ukuran Perusahaan; Kompleksitas Operasi Perusahaan; Pengendalian Internal Perusahaan.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2014    
Penyerta: Dilihat selain dengan website Atma Jaya
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: 2009-012-289 Voice Angel P's Undergraduate Theses.pdf (454.52KB; 99 download)
[Informasi yang berkaitan dengan koleksi ini di internet]
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEA-5889
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Laporan keuangan merupakan hal yang sangat penting bagi suatu perusahaan terutama perusahaan publik karena didalamnya memuat suatu hasil akhir dari suatu proses akuntansi yang menjadi bahan informasi yang penting bagi perusahaan yaitu informasi mengenai profitabilitas, solvabilitas, dan likuiditas perusahaan yang dapat digunakan sebagai salah satu bahan dalam proses pengambilan keputusan. Oleh sebab itu, diperlukan pemeriksaan laporan keuangan oleh auditor independen yang bertujuan untuk menilai kewajaran penyajian laporan keuangan agar kualitas laporan keuangan tersebut menjadi lebih baik.

Dalam proses audit tersebut terkadang auditor diperhadapakan oleh beberapa hal yang mengakibatkan terjadinya audit delay. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara ukuran perusahaan, kompleksitas operasi perusahaan dan pengendalian internal perusahaan terhadap audit delay. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang telah diaudit yang diakses internet melalui www.idx.co.id. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2011-2012 dan teknik pengambilan sampel menggunakan judgement sampling dengan kriteria sampel yang digunakan harus memiliki semua informasi yang diperlukan untuk penelitian sehingga diperoleh 282 sampel. Pengolahan data menggunakan program SPSS release 17 dan pengujian hipotesis menggunakan model regresi linear berganda dengan nilai signifikansi sebesar 5%.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan pengendalian internal perusahaan mempengaruhi audit delay secara signifikan, sedangkan kompleksitas operasi perusahaan tidak mempengaruhi audit delay. Untuk memperoleh hasil yang lebih baik, maka dalam penelitian selanjutnya sebaiknya peneliti memperpanjang periode penelitian sehingga dapat terlihat kecendrungan yang terjadi dalam jangka panjang, dan juga dapat menggunakan data primer sehingga data – data yang diperoleh lebih bersifat akurat sesuai dengan kondisi lapangan sesungguhnya. Selain itu, untuk memperluas ruang lingkup penelitian maka dapat ditambahkan beberapa variabel dalam penelitian.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.078125 second(s)