Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh signifikan dari gaya kepemimpinan transformasional dan gaya kepemimpinan transaksional terhadap kinerja karyawan di PT Metro TV. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah gaya kepemimpinan transformasional (X1), gaya kepemimpinan transaksional (X2), dan kinerja kerja (Y). Data yang digunakan dalam penelitian ini, data primer dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner penelitin dan pengukuran terhadap ketiga variabel yang diteliti menggunakan skala likert lima tingkat. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Metro TV bagian afternoon show dan sampel dalam penelitian ini adalah 35 orang karyawan. Perangkat analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda terdiri dari koefisien determinasi, uji F dan uji t dengan menggunakan SPSS 17.0 for windows. Hasil analisis data menunjukkan terdapat pengaruh signifikan dari gaya kepemimpinan transformasional dan transaksional terhadap kinerja karyawan di Metro TV. Dimana variabel gaya kepemimpinan transformasional merupakan gaya kepemimpinan yang memberikan pengaruh paling besar terhadap kinerja kerja karyawan. |