Modul praktikum antena merupakan suatu kajian atau pembelajaran bagi mahasiswa, yang berfungsi untuk mengamati dan mempelajari tentang antena secara praktek. Pada modul praktikum antena ini, dibuat beberapa macam antena yang nantinya digunakan sebagai praktek. Ada 4 macam antena yang akan dibuat dan dirancang, yaitu : antena dipole, antena monopole, antena yagi dan antena mikrostrip persegi. Masing-masing antena yang akan dibuat dan dirancang, akan diketahui secara detail cara pembuatan, perhitungan dan bentuknya secara keseluruhan. Frekuensi yang akan digunakan sebesar 947.5 (frekuensi tengah GSM). Dimana antena dipole, monopole dan yagi menggunakan PCB dengan bahan fiber, ketebalan (h) sebesar 1 mm. Dan antena mikrostrip persegi menggunakan PCB dengan bahan FR-4 Epoxy dengan nilai konstanta dielektrika = 4.4 dan memiliki ketebalan (h) sebesar 1.6 mm. Macam-macam antena yang akan dirancang ini akan diteliti karakteristiknya, antara lain : Gain, pola radiasi dan polarisasi. |