Anda belum login :: 25 Apr 2025 11:10 WIB
Detail
BukuEvaluasi Kinerja Zone Routing Protocol (ZRP) Pada Mobile Ad-Hoc Network (MANET)
Bibliografi
Author: Mahyastuty, Veronica Windha (Advisor); ANTHONI, JEFFREY
Topik: Evaluasi Kinerja Zone Routing Protocol (Zrp) Pada Mobile Ad-Hoc Network (Manet)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2013    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Jeffrey Anthoni's Undergraduate Theses.pdf (844.53KB; 9 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FTE-2199
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Mobile Ad-hoc Network (MANET) merupakan jaringan wireless dengan node yang bersifat dinamis dan infrastrukturnya tidak tetap. Salah satu protokol routing pada MANET adalah Zone Routing Protocol (ZRP). ZRP merupakan jenis protokol routing hybrid yang menggabungkan komponen reactive dan proactive dalam MANET. ZRP terdiri dari empat subprotokol yaitu Intrazone Routing Protocol (IARP) yang bekerja sama dengan Neighbour Discovery Protocol (NDP) yang mengontrol node tetangga dalam zona lokal dan Interzone Routing Protocol (IERP) yang bekerja sama dengan Bordercast Resolution Protocol (BRP) yang melakukan pencarian rute menuju node yang tidak berada pada node lokal. Evaluasi kinerja ZRP dilakukan dengan menggunakan software Network Simulator 2 (NS-2). Skenario yang digunakan adalah variasi jumlah node dan variasi jumlah koneksi. Indikator kinerja yang akan dievaluasi adalah waktu tempuh satu paket dan throughput pada koneksi utama. Hasil simulasi menunjukkan penambahan jumlah node dan jumlah koneksi mengakibatkan waktu tempuh satu paket menjadi bertambah dan throughput menjadi berkurang.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.078125 second(s)