Era pasar global telah dimulai dimana persaingan untuk menguasai pasar menjadi semakin kompetitif. Peran standardisasi produk menjadi semakin penting dalam proses produksi. Kebutuhan akan adanya standardisasi produk kemudian diisi oleh International Organization for Standardization (ISO). Melihat pentingnya kualitas produk, penulis menekankan skripsi ini hanya pada audit kepatuhan terhadap manajemen produksi PT Agathon Karya yang telah menerapkan sistem manajemen kualitas sesuai dengan standar ISO 9001:2008. Dalam melakukan audit atas sistem manajemen kualitas yang menerapkan ISO 9001:2008, penulis melakukan observasi langsung proses produksi di salah satu proyek PT Agathon Karya, melakukan wawancara serta melakukan penilaian dan pengumpulan bukti audit berdasarkan daftar pertanyaan ISO 9001:2008 Self Assessment Checklist, menganalisis bukti audit yang telah didapatkan serta membuat laporan audit kepatuhan. Berdasarkan audit yang telah dilaksanakan, penulis menyimpulkan bahwa pelaksanaan sistem manajemen kualitas pada manajemen produksi PT Agathon Karya telah mematuhi dan memenuhi persyaratan ISO 9001:2008. Namun, masih terdapat kekurangan yang masih harus diperbaiki agar kinerja perusahaan semakin meningkat ke arah yang lebih baik lagi. Atas temuan kekurangan tersebut, penulis memberikan rekomendasi yang dapat diterapkan perusahaan yang bermanfaat bagi perusahaan di masa mendatang. |