Anda belum login :: 16 Apr 2025 19:00 WIB
Detail
BukuImplementasi Penilaian Portofolio Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia Sebagai Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas VB SD Bintang Kejora Ciputat
Bibliografi
Author: SIMANJUNTAK, DESY SENNY ; Harbeluhun, Yohanna Claudia Dhian Ariani (Advisor)
Topik: Penilaian Portofolio; Kemampuan Membaca Pemahaman
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Pendidikan dan Bahasa Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2012    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Dessy Senny Simanjuntak's Undergraduate Theses.pdf (1.73MB; 10 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FKIP-PGSD-192
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Penilaian portofolio merupakan proses penilaian yang berlangsung dua arah antara guru dan peserta didik maupun antara peserta didik maupun antara peserta didik dengan peserta didik lainnya yang harus dibina secara sinergis. Penilaian portofolio berfokus pada proses belajar mengajar yang dapat memberikan informasi tentang kelebihan dan kekurangan siswa. Kemampuan membaca pemahaman adalah sejenis membaca yang bertujuan untuk memahami standar-standar atau norma-norma kesastraan, resensi kritis, drama tulis, dan pola-pola fiksi terutama pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dikenal dengan istilah Classroom Action Research (CAR). Subjek penelitian yaitu peneliti yang berada di dalam kelas yang berperan sebagai guru atau observer dan siswa kelas VB SD Bintang Kejora Ciputat. Kelas VB berjumlah 29 siswa yang terdiri dari 15 siswa laki-laki dan 14 siswa perempuan. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dengan empat pertemuan. Siklus pertama dan kedua terbagi dalam dua pertemuan yaitu pertemuan pertama dengan tujuan memprediksi isi wacana dan pertemuan kedua dengan tujuan menjawab pertanyaan bacaan dan menuliskan garis besar isi wacana. Siklus pertama dan kedua berpedoman pada penilaian portofolio. Penilaian portofolio memiliki tujuan yaitu siswa tidak hanya menilai diri sendiri tetapi siswa juga mendapatkan masukan dari teman dan guru. Setelah siswa menerima masukan dari teman dan guru, siswa dapat mengetahui kelebihan dan kelemahannya sehingga siswa dapat memperbaiki hasil pekerjaanya. Pada pertemuan pertama di siklus pertama dan kedua, siswa diminta menuliskan komentar atas hasil prediksi siswa terhadap isi wacana sedangkan pada pertemuan kedua di siklus pertama dan kedua, siswa diminta memberikan penilaian terhadap hasil jawaban pertanyaan bacaan dan garis besar isi wacana berdasarkan kriteria pedoman penilaian portofolio.Tujuan penelitian ini mendeskripsikan hasil penerapan penilaian portofolio selama dua siklus dalam membaca pemahaman mengalami peningkatan. Hal tersebut dapat diketahui dari hasil pekerjaan siswa mulai dari siklus pertama dan kedua. Observer memberikan tanggapan yang baik atas penilaian portofolio terhadap kemampuan membaca pemahaman dapat memberikan dampak positif pada pembelajaran Bahasa Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan penerapan penilaian portofolio dapat meningkatkan kemampuan membaca pemahaman. Hal ini dapat dibuktikan dengan meningkatnya nilai rata-rata pada setiap siklusnya, yaitu nilai rata-rata pada siklus pertama 64,60 naik menjadi 87,13 pada siklus kedua. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan penilaian portofolio dapat diterapkan di sekolah karena dapat membantu guru atau pendidik dalam meningkatkan kemampuan siswa pada semua mata pelajaran dan dengan adanya penilaian portofolio siswa dapat termotivasi untuk memberikan hasil yang optimal. Bagi mahasiswa PGSD yang akan menjadi pendidik, penerapan penilaian portofolio memiliki manfaat yang besar untuk membantu mahasiswa meningkatkan dan menggambarkan perkembangan peserta didiknya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.125 second(s)