Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Organizational Commitment yang meliputi variabel Affective Commitment, variable Continuance Commitment, dan variabel Normative Commitment terhadap variabel Organizational Citizenship Behavior (OCB). Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability sampling dengan teknik convenience sampling. Jumlah sampel yang diteliti sebanyak 54 orang karyawan di PT Bank Central Asia, Tbk. Data yang dikumpulkan, ditabulasi, diolah, dan dianalisis dengan bantuan metode statistik, yaitu program Statistical Package for Social Science (SPSS) versi 15.00 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa karyawan PT Bank Central Asia, Tbk. memiliki variabel Affective Commitment, variabel Continuance Commitment, variabel Normative Commitment, dan variabel Organizational Citizenship Behavior (OCB) yang tinggi. Secara parsial, variabel Affective Commitment , variabel Continuance Commitment, dan variabel Normative Commitment memiliki pengaruh terhadap variabel Organizational Citizenship Behavior (OCB) pada karyawan di PT Bank Central Asia, Tbk. Secara simultan variabel Affective Commitment, variabel Continuance Commitment, dan variabel Normative Commitment mempengaruhi variabel Organizational Citizenship Behavior (OCB) pada karyawan di PT Bank Central Asia, Tbk. |