Kinerja keuangan perusahaan merupakan hal yang sangat penting untuk diketahui dan dipahami karena dapat mencerminkan kondisi keuangan perusahaan yang sebenarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan PT Bumi Serpong Damai Tbk dengan menggunakan metode Economic Value Added (EVA) selama kurun waktu 2008-2010. EVA merupakan salah satu alat ukur kinerja keuangan yang memperhitungan biaya modal perusahaan. Variabel-variabel yang yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah Net Operating Profit After Tax (NOPAT) yang merupakan laba perusahaan dari laba operasi berjalan setelah dikenakan pajak, Weighted Average Of Cost Capital (WACC) yang merupakan jumlah rata-rata tertimbang biaya modal perusahaan yang terdiri dari biaya dari utang setelah pajak, biaya saham biasa, dan biaya saham preferen dan yang terakhir adalah Return Of Invested Capital (ROIC) yaitu rasio yang memperhitungkan tingkat profitabilitas perusahaan yang membandingan NOPAT dengan Invested Capital (IC). Pengolahan data dalam penelitian ini, dilakukan dengan pendekatan EVA dan ROIC. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari laporan keuangan PT Bumi Serpong Damai Tbk selama tiga tahun berturut-turut, yaitu mulai dari tahun 2008 sampai tahun 2010. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja perusahaan selama periode 2008-2010 baik. Meski pada tahun 2008, EVA yang dihasilkan perusahaan nilainya negatif yang artinya perusahaan tidak menciptakan nilai untuk investornya. Baru di tahun 2009-2010 kinerja perusahaan membaik dari segi operasional dan investasi, Hal ini dikarenakan EVA yang dihasilkan perusahaan di tahun 2009 dan 2010 bernilai positif yang artinya perusahaan mampu menciptakan nilai untuk para investornya di tahun tersebut. |