Anda belum login :: 23 Apr 2025 19:23 WIB
Detail
BukuAudit Manajemen Sumber Daya Manusia: Meningkatkan Motivasi dengan Sistem Insentif untuk Meningkatkan Produktivitas Karyawan (Studi Kasus pada: PT CITRA INDAH KIRANA)
Bibliografi
Author: SORAYA, GITA ANNISAA ; Suharli, J I Michell (Advisor)
Topik: Audit Manajemen Sumber Daya Manusia; Meningkatkan Motivasi dengan Sistem Insentif; Meningkatkan Produktivitas Karyawan (Studi Kasus pada: PT CITRA INDAH KIRANA)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2010    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEA-4342
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu faktor utama dalam menjalani sebuah usaha, karena SDM merupakan penggerak dari seluruh kegiatan usaha sehingga SDM ikut berperan terhadap kelangsungan hidup perusahaan. Oleh karena itu agar SDM yang ada dalam sebuah
perusahaan dapat melaksanakan perannya secara maksimal, perusahaan harus dapat memberikan motivasi kepada mereka. Motivasi tersebut salah
satunya dapat berupa insentif. Dengan pemberian motivasi berupa insetif tersebut diharapkan produktivitas karyawan dapat meningkat, sehingga
dapat meningkatkan produktivitas dan pendapatan perusahaan.
Pemberian motivasi berupa insentif tersebut harus dituangkan dalam sebuah sistem pengendalian intern yang harus dilaksanakan oleh pihak
perusahaan. Pelaksanaan hal tersebut harus diikuti dengan pengawasan secara berkala oleh pihak manajemen, oleh karena itulah dibutuhkan audit
manajemen SDM yang berfungsi untuk menilai efektivitas dan efisiensi pemberian motivasi berupa insentif yang dilakukan oleh perusahaan guna
meningkatkan produktivitas karyawan.
Dalam penelitian ini, penulis akan melakukan audit manajemen terhadap sistem pengendalian intern yang dimiliki PT.Citra Indah Kirana dalam memberian motivasi berupa insentif bagi para karyawan, serta menilai apakah hal tersebut telah dilaksanakan secara efektif dan efisien oleh
perusahaan. Metode yang digunakan dalam peneliatan ini adalah dengan melakukan wawancara, observasi, serta evaluasi terhadap Internal Control Questioneir yang telah diisi oleh pihak yang berkepentingan diperusahaan tersebut.
Berdasarkan hasil evaluasi yang telah dilakukan pada PT.Citra Indah Kirana, penulis dapat menyimpulkan bahwa sistem pengendalian intern yang dilakukan oleh PT.Citra Indah Kirana telah dilaksanakan dengan cukup baik.
Namun, terdapat beberapa kelemahan terhadap sistem pengendalian intern tersebut, oleh karena itulah penulis juga memberikan beberapa saran
perbaikan yang mungkin dapat diterapkan dan dapat bermanfaat bagi kelangsungan hidup perusahaan dimasa yang akan datang.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)