Anda belum login :: 18 Apr 2025 23:14 WIB
Detail
BukuHubungan Radiasi Gelombang Elektromagnetik Telepon Seluler Terhadap Peningkatan Risiko Terjadinya Tumor Otak
Bibliografi
Author: [s.n]
Topik: Brain Tumour; Cellular Phone; Electromagnetic Radiation; Meningioma; Acoustic Neuroma; Dan Glioma.
Bahasa: (ID )    
Tempat Terbit: Jakarta Utara    Tahun Terbit: 2010    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK)
Fulltext: Elizabeth_&_Satyadharma_Michael_KTI_2010.pdf (2.56MB; 0 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan FK
    • Nomor Panggil: KTI-FK-150
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Latar Belakang : Penggunaan telepon seluler yang meningkat dalam beberapa dekade terakhir menimbulkan kekhawatiran mengenai risiko
terjadinya tumor otak. Penelitian – penelitian yang telah dilakukan memberikan hasil yang beraneka ragam. Oleh karena itu dilakukan analisis kritis mengenai kualitas dari masing–masing jurnal yang relevan untuk didapatkan kesimpulan yang valid.
Metode : Dilakukan pencarian jurnal sesuai dengan kriteria inklusi dan selanjutnya dilakukan analisis kritis terhadap jurnal–jurnal yang didapat. Sumber yang menjadi acuan pedoman dalam melakukan analisis kritis adalah buku Painless Evidence–Based Medicine ; diedit oleh Antonio L. Dans, Leonila F. Dans, Maria Asuncion A. Silvestre ; terbitan John Wiley & Son, Ltd ; ISBN : 978-0-470-51939-4.
Hasil : Secara garis besar, keempat jurnal yang dianalisis menyatakan penggunaan telepon seluler tidak meningkatkan risiko tumor otak.
Lahkola et.al 2007 dengan OR = 0.78 (95% CI : 0.68, 0.91) untuk glioma. Klaeboe et al. 2007 dengan OR = 0.6 (95% CI : 0.4, 0.9) untuk glioma ;
OR = 0.8 (95% CI : 0.5, 0.11) untuk meningioma ; OR = 0.5 (95% CI : 0.2, 1.0) untuk neuroma akustik. Takebayashi et al.2008 dengan OR = 1.22 (95% CI : 0.63, 2.37) untuk glioma ; OR = 0.7 (95% CI : 0.42, 1.16) untuk meningioma.
Lahkola et.al 2008 dengan OR = 0.76 (95% CI : 0.65, 0.89) untuk meningioma.
Kesimpulan : Keempat jurnal diatas menunjukkan tidak adanya peningkatan risiko terjadinya tumor otak jika diasosiasikan dengan paparan radiasi gelombang elektromagnetik telepon seluler. Namun,
masing–masing jurnal memiliki keunggulan dan kelemahan yang cukup berpengaruh signifikan terhadap hasil penelitian yang didapat. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian yang lebih baik dari segi cakupan wilayah penelitian, jumlah sampel
penelitian, lamanya waktu penelitian (paparan terhadap radiasi gelombang elektromagnetik telepon seluler), dan metode penelitian untuk sampai pada suatu kesimpulan yang lebih valid.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.078125 second(s)