Globalisasi membawa kita memasuki suatu kancah persaingan yang ketat, dimana persaingan terjadi melintasi batasan negara. Agar mampu berperan di dalam persaingan global, maka kualitas sumber daya manusia harus ditingkatkan melalui Pendidikan. Namun kenyataannya universitasuniversitas Indonesia belum mampu untuk ikut bersaing di kancah internasional. Berkaitan dengan persoalan tersebut, hadirlah ISO 9000 sebagai jawabnya. ISO 9000 adalah sistem manajemen mutu yang mencakup berbagai bidang, tidak terbatas pada sektor industri manufaktur saja juga dari sektor jasa seperti perbankan, asuransi, perhotelan, telekomunikasi, transportasi, bisnis teknologi informasi, sampai pendidikan. Dalam kesempatan ini, penulis melakukan Audit Mutu Akademik pada Fakultas Hukum Unika Atma Jaya Jakarta. Tujuan penulis melakukan audit adalah untuk memastikan keberadaan dari kebijakan akademik di Fakultas Hukum Unika Atma Jaya Jakarta, membandingkannya dengan persyaratan dari Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2000, dan menilai penerapannya. Dalam melaksanakan audit, penulis menggunakan teknik-teknik Audit Manajemen. Dari hasil audit yang dikemukan di dalam laporan audit, penulis menyimpulkan bahwa Sistem Manajemen Mutu di bidang Akademik pada Fakultas Hukum Unika Atma Jaya Jakarta adalah telah cukup baik. Namun masih ditemukan beberapa kelemahan yang perlu ditindaklanjuti supaya mencapai hasil yang lebih baik. Oleh sebab itu penulis melampirkan saransaran membangun yang kiranya dapat menjadi bahan pertimbangan bagi pihak manajemen untuk lebih meningkatkan kinerjanya. |