Anda belum login :: 20 Apr 2025 07:55 WIB
Detail
BukuHubungan antara Persepsi Remaja terhadap Keterlibatan Ayah dengan Konsep Diri
Bibliografi
Author: LEONARDO, DENNY ; Shanti, Theresia Indira (Advisor)
Topik: Konsep diri Remaja; Perkembangan Remaja; Hubungan Ayah - Anak
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2009    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Denny Leonardo's Undergraduated Theses.pdf (281.31KB; 287 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FP-1418
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Peranan ayah mulai mengalami perubahan dimana ayah bukan lagi sekedar pencari nafkah saja, tetapi juga untuk lebih terlibat aktif dalam pengasuhan anak. Keterlibatan ayah memiliki aspek yang positif bagi perkembangan anak-anaknya dimana keterlibatan ayah dapat mengurangi perkembangan negatif pada anak-anaknya. Keterlibatan ayah memiliki tiga aspek yaitu berinteraksi langsung, berpotensi untuk berinteraksi dan bertanggung jawab atas kesejahteraan anaknya. Hubungan antara ayah dengan anak-anaknya akan menjadi salah satu sumber penilaian diri remaja akan dirinya sendiri. Pada masa kecil, setiap remaja akan memiliki interaksi dengan ayahnya, baik itu lewat perkataan ayah maupun aktivitas yang dilakukan bersama-sama. Interaksi tersebut akan dipersepsi remaja sebagai salah satu sumber pengenalan akan dirinya sendiri. Penilaian yang ia dapatkan tersebut berkaitan dengan perkembangan konsep diri remaja tersebut. Konsep diri merupakan hasil persepsi remaja akan dirinya secara utuh. Ayah sebagai salah satu orangtua memiliki peran penting dalam perkembangan konsep diri remaja. Namun hingga saat ini, belum pernah dilakukan penelitian mengenanai kaitan antara ayah dengan konsep diri remaja. Untuk itu peneliti ingin melihat apakah ada hubungan antara persepsi remaja terhadap keterlibatan ayah dengan konsep dirinya . Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental dengan jumlah sampel 68 orang remaja. Rentang usia sampel berkisar antara 12-17 tahun. Teknik pengambilan sampel adalah incidental sampling.Pengukuran terhadap kedua variabel menggunakan dua buah kuesioner yaitu alat ukur konsep diri TSCS dan alat ukur persepsi remaja terhadap keterlibatan ayah yang disusun sendiri oleh peneliti. Hasil dari penelitian ini adalah adanya hubungan yang positif dan signifikan antara persepsi remaja terhadap keterlibatan ayah dengan aspek harga diri, keyakinan diri dan integrasi diri. Sedangkan antara persepsi remaja terhadap keterlibatan ayah dengan kritik diri, tidak ditemukan hubungan yang signifikan. Saran kepada ayah dari penelitian ini adalah agar mereka dapat menyediakan waktu mereka untuk terlibat dalam kehidupan anak-anaknya, terutama pada masa remaja dimana para remaja mulai mengalami banyak konflik dalam dirinya. Ayah dapat menjadi teman bagi anak-anaknya untuk berbagi pengalaman. Dengan demikian perkembangan remaja dapat terkontrol oleh sang ayah. Untuk remaja, juga disarankan untuk tetap menjaga hubungan yang baik dengan ayahnya, dimana ayah sebagai orang yang lebih berpengalaman akan dapat membantu remaja untuk melewati masa-masa perkembangannya. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah dengan memperbanyak subjek penelitian dan variasi yang lebih beragam lagi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.09375 second(s)