Anda belum login :: 15 Apr 2025 13:32 WIB
Detail
BukuAnalisis Preferensi Konsumen Terhadap Kartu SIM Prabayar simPATI dan Esia (Studi Kasus Pada Mahasiswa Atma Jaya Jakarta di Kampus Semanggi)
Bibliografi
Author: WIBOWO, ADI ; I GUSTI NGURAH ADHITYA UTAMA (Advisor)
Topik: Preferensi konsumen
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Administrasi Bisnis - Fakultas Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2009    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FIAN-1528
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Dunia komunikasi sudah berkembang dengan pesat, di mana kini komunikasi sudah menjadi kebutuhan pokok masyarakat. Jaman sekarang ini hampir setiap orang memiliki ponsel lebih dari satu buah dengan berbagai operator yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan preferensi konsumen terhadap kartu SIM simPATI dan Esia. Penelitian ini menggunakan desain survei dengan target populasinya adalah mahasiswa Unika Atma Jaya Jakarta angkatan 2003 sampai 2008 yang menggunakan kartu SIM parabayar simPATI dan Esia. Teknik sampel yang digunakan penulis adalah Convenience Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 105 responden. Semua variable dalam penelitian diwakili oleh 15 pertanyaan pada kuesioner. Setelah semua kuesioner terkumpul, data tersebut diolah dan dianalisis menggunakan program SPSS 17.0 for Windows khususnya analisis distribusi frekuensi deskriptif, Mean Score, Overall Mean Score, dan uji peringkat bertanda Wilcoxon (sampel besar). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka didapatlah hasil yang menunjukan bahwa terdapat perbedaan preferensi konsumen terhadap kartu SIM simPATI dan Esia, hasil penelitian juga menunjukan bahwa responden lebih memilih produk kartu SIM prabayar Esia daripada kartu SIM prabayar simPATI. Atribut – atribut yang menjadi pertimbangan responden dalam memilih kartu SIM prabayar Esia adalah variasi nominal pulsa, tarif SMS antar operator, tarif SMS ke operator lain, tarif bicara antar operator, tarif bicara ke operator lain, kemudahan mendapatkan paket perdana dan kemudahan mendapatkan voucher isi ulang. Sedangkan pertimbangan responden dalam memilih produk kartu SIM prabayar simPATI adalah kekuatan sinyal, kejernihan suara, kemenarikan paket perdana, harga paket perdana, kemudahan menemukan gerai resmi, kemudahan menemui Customer Service, tarif promo, dan kemenarikan promosi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.0625 second(s)